Film solo 'Black Widow' menjadi fokus utama Marvel Studios. Mereka akan menggarap film yang dibintangi Scarlett Johansson itu bulan depan.
Ada rumor yang menyebutkan mereka bakal langsung memulai syuting. Ini juga disebut sebagai film MCU pertama yang dibuat R-rated atau untuk dewasa.
Tapi sejauh ini belum ada konfirmasi jelas tentang kemungkinan kabar itu benar. Marvel ingin mulai menggarap versi R-rated apalagi melihat kesuksesan Deadpool dan Logan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara sosok Scarlett Johansson sendiri muncul pertama kali di film Iron Man 2. Terakhir ia tampil di 'Avengers: Infinity War'. Bertahun-tahun penggemar berharap ada film solo untuk karakter tersebut.
Screenrant menyebut, studio itu akan memulai syuting 'Black Widow' pada 8 Februari. Film itu diperkirakan akan mengambil lokasi syuting di Kroasia dan Miami.











































