Sempat Tak Bertemu Vanesha, Begini Cara Iqbaal Bangkitkan Cinta Dilan dan Milea

Sempat Tak Bertemu Vanesha, Begini Cara Iqbaal Bangkitkan Cinta Dilan dan Milea

Veynindia Esaloni Pardede - detikHot
Kamis, 17 Jan 2019 17:54 WIB
Foto: (Vey/detikHOT)
Jakarta -

Iqbaal Ramadhan dan Vanesha Prescilla kembali bermain dalam satu film yang sama setelah sebelumnya sukses membuat penonton baper dengan film 'Dilan 1990'.

Keduanya memang baru bertemu kembali setelah satu tahun ini tidak beradu akting lagi dalam film yang akan tayang pada 28 Februari 2019 ini.

"Approach chemistry karena udah bangun ini sebelumnya jadi nggak harus jatuh cinta lagi satu sama lain. Jadi approach pertama kita ngobrol biar kita di satu frekuensi lagi. Kita berusaha," ujar Iqbaal saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (17/1).


Pemain film sekaligus penyanyi ini pun merasa karakter Dilan yang ada dalam dirinya hanya 'tidur' untuk sementara. Ia pun kembali membangun karakter tersebut saat kembali berakting dengan karakter Milea.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tonton video: Trailer ''Dilan 1991'' Resmi Diluncurkan, Banyak Tokoh Baru!
[Gambas:Video 20detik]

"Gue percaya Dilan itu cuma tidur doang. Jadi pas ketemu Milea tinggal gimana cara banguninnya. Gimana caranya kita satuin visi misi biar bisa saling jatuh cinta," tambahnya.


Baginya chemistry antara dirinya dengan Vanesha Prescilla masih sama seperti dahulu, walaupun kini mereka telah memiliki pasangan masing-masing.

"Kayak kita di 'Dilan 1990' kan awalnya strangers, bahwa rasa percaya dan chemistry itu muncul ketika satu sama lain saling percaya dan kita udah begitu, jadi tinggal woy bangun, balikin lagi, gitu. Jadi nggak ada kesusahan atau hal baru yang spesial. Menurut gue nggak ada korelasinya sih dengan kehidupan nyata sama film," tukasnya.

(vep/ken)

Hide Ads