Jason Momoa Ingin Ada Wonder Woman dan Flash di Sekuel 'Aquaman'

Jason Momoa Ingin Ada Wonder Woman dan Flash di Sekuel 'Aquaman'

Ollivia Pratiwi - detikHot
Rabu, 19 Des 2018 14:40 WIB
Foto: imdb
Jakarta -

Tahun 2016 lalu, Aquaman memulai debutnya dalam film 'Batman V Superman: Dawn of Justice'. Disutradarai oleh James Wan, kini film solo 'Aquaman' sukses mereprentasikan karakter Arthur Curry dengan baik. Jason Momoa pun berharap mendapat sekuel dengan karakter DC lainnya.

"Saya suka Flash. Saya benar-benar menyukai Ezra Miller, dia seperti keluarga bagi saya," ungkap Momoa kepada Collider.

"Saya pikir Wonder Woman juga cukup keren. Flash dan Wonder Woman menjadi pilihan utama, saya tidak bisa memilih salah satunya jadi saya memilik keduanya."

Jason Momoa Ingin Ada Wonder Woman dan Flash di Sekuel 'Aquaman'Foto: imdb



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

'Aquaman' sendiri sukses menyuguhkan aksi petualangan bawah laut dengan visual yang menakjubkan. Film tersebut membungkus kisah Arthur Curry yang komplex namun dengan susunan plot yang rapi.

Respons dari penggemar pun mengindikasi lampu hijau untuk sekuel, namun Warner Bros belum mengkonfirmasi mengenai masa depan 'Aquaman'. Hal tersebut terjadi mungkin karena James Wan hanya menandatangani kontrak untuk satu film.



"Ini adalah satu-satunya projek yang saya tanda tangani, kita lihat saja nanti." jelas Wan pada pemutaran perdana 'Aquaman'.

(doc/ken)

Hide Ads