Belum Temukan Sutradara Baru, Ini Perkiraan Nasib 'GOTG Vol. 3'

Belum Temukan Sutradara Baru, Ini Perkiraan Nasib 'GOTG Vol. 3'

Ollivia Pratiwi - detikHot
Senin, 01 Okt 2018 14:21 WIB
Foto: IMDB
Jakarta -

Petualangan Peter Quill dan teman-temannya sukses memukau penggemar Marvel. Dua film sebelumnya pun sukses mendapat rating tinggi dari situs film seperti IMDb dan Rotten Tomatoes. Maka 'Guardians of The Galaxy Vol.3' siap kembali ke layar lebar.

Film tersebut sedang dalam tahap pra produksi. Sebelumnya, sutradara dan penulis James Gunn telah memberi banyak petunjuk mengenai apa yang akan terjadi kepada para Guardian di fase 4 MCU. Berikut ini adalah segala hal yang perlu diketahui tentang 'GOTG Vol.3'.

Sutradara 'GOTG Vol. 3'

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

James Gunn sendiri telah siap kembali bertamasya di Galaksi bersama para Guardian. Namun, Tweet kontroversialnya beberapa tahun lalu kembali terkuak. Hal tersebut menyebabkan Disney membuat keputusan yang berat dengan memecat Gunn.

Disney menjelaskan bahwa sifat yang ditunjukkan Gunn sangat ofensif dan tidak sesuai dengan nilai-nilai yang diterapkan studio. Jadi, saat ini 'GOTG Vol.3' belum memiliki pengganti Gunn.

Meskipun rekan-rekan Gunn seperti Chris Pratt dan Dave Bautista mengungkapkan dukungan mereka kepada Gunn, Disney nampaknya masih enggan untuk menarik keputusan tersebut.


Kapan 'GOTG Vol. 3' dirilis?

Meskipun sebelum Gunn dipecat, Disney dan Marvel belum memberi pengumuman resmi mengenai kapan film tersebut dirilis. Namun, penggemar bespekulasi bahwa 'GOTG Vol 3' akan dirilis pada tahun 2020, menjadi salah satu film untuk membuka Fase 4.

Hal tersebut diindikasi setelah Kevin Feige mengungkapkan bahwa jadwal syuting film tersebut akan dimulai pada awal tahun 2019. Namun, akibat pemecatan Gunn produksi 'GOTG Vol 3' berstatus ditunda sampai batas waktu tak tertentu. Anggota kru yang sudah dipekerjakan untuk proses pra-produksi pun dilaporkan telah diberhentikan dan diberi kebebasan untuk mencari pekerjaan lain.

Siapa Saja Pemerannya?

Jika pertanyaan tersebut dipertanyakan sebelum 'Infinity War', maka Star-Lord/Peter Quill (Chris Pratt), Gamora (Zoe Saldana), Drax (Dave Bautista), Mantis (Pom Klementieff), Groot (disuarakan oleh Vin Diesel), Rocket Raccoon (disuarakan Bradley Cooper) dan villain yang menjadi sekutu, Nebula (Karen Gillan) akan kembali.

Namun, 'Infinity War' diakhiri hanya dengan Nebula dan Rocket yang masih bertahan. Tapi penggemar tak perlu khawatir karena apapun dapat terjadi di 'Avengers 4'. Lagi pula Gunn pernah menegaskan bahwa Mantis akan kembali untuk 'GOTG Vol. 3'.

Sayangnya, Bautista terang-terangan mengungkapkan bahwa dia mungkin tidak akan kembali karena kasus pemecatan Gunn.

Selain ketujuh aktor dan aktris tersebut, Elizabeth Debicki pemeran Ayesha juga akan kembali dan kali ini ia akan memainkan peran penting dalam 'GOTG Vol. 3'. Lalu ada Sylvester Stallone bersama rekan-rekan Ravengers-nya dan juga Sean Gunn sebagai Kraglin.



Bagaimana dengan plotnya?

Gunn pernah mengatakan bahwa angsuran ketiga akan menjadi kesimpulan yang epik mengenai perjalanan para Guardian sejak tahun 2014 lalu. Gunn juga membantah bahwa film tersebut akan bersetting sebelum 'Infinity War'. Ia menjelaskan bahwa film tersebut akan mengakhiri tim dan menambahkan siapa yang akan melanjutkan perjalanan selanjutnya.

Pada adegan post-credit 'GOTG Vol.2' Ayesha mengindikasikan koneksinya dengan Adam. Penggemar pun yakin Adam yang dimaksud adalah Adam Warlock, pahlawan kosmik Marvel. Gunn sendiri mengiyakan hal tersebut dengan mengungkapkan bahwa sebelumnya Adam direncanakan muncul dalam 'GOTG Vol. 2'.

Selain itu, Gunn juga menjelaskan bahwa 'GOTG Vol.3' akan mengatur masa depan MCU. Hal tersebut dikarenakan 'GOTG Vol. 3' terjadi setelah 'Infinity War' dan 'Avengers 4' sehingga membantu MCU memperluas Cinematic Universe-nya untuk sepuluh hingga dua puluh tahun kedepan.

"Film ini akan benar-benar memperluas alam semesta kosmik. Kami akan menyiapkan karakter baru." ungkap Gunn.

(doc/doc)

Hide Ads