Bersama Groot, James Gunn Ucapkan Selamat Untuk 'Deadpool 2'

Bersama Groot, James Gunn Ucapkan Selamat Untuk 'Deadpool 2'

Ollivia Pratiwi - detikHot
Senin, 21 Mei 2018 14:48 WIB
Foto: imdb.
Jakarta - James Gunn, sutradara 'Guardians of The Galaxy' ini secara konsisten mendukung rekan-rekannya membawa karakter-karakter Marvel ke layar lebar.

Melalui twitter pribadinya; @JamessGunn, Gunn mengucapkan selamat
untuk kesuksesan 'Deadpool 2' dengan mengunggah foto Baby Groot. Postingan tersebut menarik perhatian penggemar lantaran foto yang diunggah memperlihatkan Baby Groot yang nampaknya mengecat kulitnya hingga terlihat seperti kostum Deadpool.

"Selamat kepada @VancityReynolds, @DavidMLeitch, @RhettReese, @missmorenab & lainnya, pembukaan 'Deadpool 2' nampaknya meraih lebih dari $ 130 juta akhir pekan ini. Teruslah memberi hal-hal menyenangkan!," ujar Gunn.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hingga saat ini, Ryan Reynolds belum merespon ucapan Baby Groot padahal penggemar menantikan kalimat-kalimat konyol yang akan keluar dari mulut Merc with a Mouth itu.

Gunn sendiri nampaknya puas sebab'Deadpool 2' berhasil melampaui $130 juta dipekan pertamanya. Kini 'Deadpool 2' bertengger di puncak tertinggi untuk film kategori R dengan pendapatan sebesar $301 juta.

(srs/mah)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads