Ada 250 jadwal dengan 93 film yang diputar dalam festival film tersebut. detikHOT merangkum beberapa film yang dapat kamu saksikan dalam Europe On Screen 2018, mulai dari restorasi film Ingmar Bergman hingga film Indonesia.
'The Breadwinner' (2017)
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sutradara: Nora Twomey
Pemain: Saara Chaudry, Soma Chhaya, Noorin Gulamgaus
Diangkat dari novel karya Deborah Ellis, film animasi ini bercerita tentang Parvana yang harus menyamar menjadi laki-laki demi menafkahi keluarganya setelah ayahnya diringkus pihak kepolisian.
Jadwal tayang:
3 Mei 2018 - 19.00 WIB, Epicentrum XXI (Khusus undangan)
9 Mei 2018 - 19.30 WIB, IFI Jakarta
'My Big Night' (2015)
Spanyol
Sutradara: Alex de la Iglesia
Pemain: Raphael, Mario Casas, Pepon Nieto
Film bergenre komedi ini mencerita kehidupan di balik gemerlapnya panggung hiburan. Bagaimana para figuran, produser, penyanyi, hingga kru saling bersinggungan saat menggarap program untuk perayaan tahun baru.
Jadwal tayang:
12 Mei 2018 - 19.30 WIB, Erasmus Huis (Khusus undangan)
'Rock 'N Roll' (2017)
Prancis
Sutradara: Guillaume Canet
Pemain: Guillaume Canet, Marion Cotillard, Philippe Lefebvre
Pasangan selebriti Guillaume Canet dan Marion Cotillard memparodikan kehidupan mereka dalam film komedi ini. Berkisah tentang Guillaume yang tengah menghadapi krisis paruh baya dan merasa tak lagi relevan sebagai aktor. Humor satir pun muncul dalam film ini.
Jadwal tayang:
9 Mei 2018 - 19.30 WIB, Erasmus Huis
11 Mei 2018 - 19.30 WIB, Grand Aston Hotel, Medan
12 Mei 2018 - 19.30 WIB, GoetheHaus
'My Grandmorher Fanny Kaplan' (2016)
Ukraina
Sutradara: Alena Demyanenko
Pemain: Kate Molchanova, Myroslav Slaboshpytskyi, Ivan Brovin
Gadis buta yang baru saja keluar dari penjara, Fanny Kaplan, menjalin hubungan dengan seorang dokter yang mengobatinya dari kebutaan. Dokter tersebut adalah adik dari Vladimir Lenin.
Jadwal tayang:
7 Mei 2018 - 19.30 WIB, IFI Bandung
8 Mei 2018 - 17.00 WIB, Kineforum
11 Mei 2018 - 19.00 WIB, Ke: Kini
'Autumn Sonata' (1978)
Swedia
Sutradara: Ingmar Bergman
Pemain: Ingrid Bergman, Liv Ullmann, Lena Nyman
Charlotte adalah seorang pemain piano papan atas. Suatu hari ia mengunjungi anaknya, Eva. Rupanya Eva telah lama merawar Helena, anak Charlotte yang tuna gragita dan pernah dikirimnya ke institusi kesehatan mental.
Jadwal tayang:
5 Mei 2018 - 19.00 WIB, TIM XXI
12 Mei 2018 - 14.30 WIB, IFI Jakarta
'Laura dan Marsha' (2013)
Indonesia
Sutradara: Dinna Jasanti
Pemain: Prisia Nasution, Adinia Wirasti, Restu Sinaga
Laura dan Marsha adalah dua sahabat namun beda sifat dan latar belakang. Keduanya melakukan perjalanan ke Eropa. Dalam petualangan tersebutlah persahabatan keduanya diuji.
Jadwal tayang:
9 Mei 2018 - 17.00 WIB, GoetheHaus
'Surat dari Praha' (2016)
Indonesia
Sutradara: Angga D. Sasongko
Pemain: Julie Estelle, Tio Pakusadewa, Widyawati
Larasati pergi ke Praha karena surat wasiat ibunya yang baru saja wafat. Di sana ia malah bertemu dengan eksil politik bernama Jaya yang membuatnya memaafkan masa lalu.
Jadwal tayang:
7 Mei 2018 - 16.30 WIB, Kampus UMN
(srs/tia)











































