'Ayat-Ayat Cinta 2' siap ditayangkan. Film yang diangkat dari novel laris karya Habiburrahman El Shirazy itu rencananya akan dirilis pada 21 Desember 2017 mendatang.
Film yang diproduksi oleh MD Entertainment itu akan menyuguhkan sebuah cinta yang sebenarnya, yang dapat membuat hati bergetar hingga meneteskan air mata.
Hal itu terbukti saat film yang disutradarai oleh Guntur Soeharjanto itu sukses membuat para tamu undangan menangis ketika menggelar gala premiere pada Rabu (6/12/2017) malam.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tak hanya Manoj, Habib pun juga mengungkapkan perasaannya di depan para awak media. Sang novelis ternama itu menyebut, malam ini menjadi salah satu malam yang mendebarkan bagi dirinya.
"Malam ini malam yang mendebarkan bagi saya. Karena 'Ayat-Ayat Cinta yang kedua lahir. Disaksikan oleh dunia. Tadi hati saya bergetar nonton ini. Bagai seorang bayi yang lahir dalam kandungan, dia Menangis. Saya bilang makasih pada Manoj yang sangat serius garap ini. Ceritanya bener-bener saya dibuat merdeka. Manoj nggak tahu mau dibawa kemana (ceritanya). Pas dia baca, setingnya ada di Edinburgh. Dia langsung ke sana," beber Habib.
![]() |
"Makasih kepada seluruh aktor dan aktris yang terlibat yang sungguh-sungguh sangat serius. Dengan hati dan cinta memerankannya masing-masing. Saya sebagai penulis puas. Ayat-ayat cinta datang dengan cinta, untuk Indonesia, untuk dunia," sambungnya.
Tak hanya itu, Habiburrahman selaku penulis naskah film tersebut mengatakan, 'Ayat-Ayat Cinta 2' akan menyuguhkan sajian yang sangat bermanfaat. Yaitu tentang keberagaman, saling menghormati, dan arti cinta yang sangat mendalam.
![]() |
"Ayat-ayat cinta datang untuk saling mencintai, saling menyayangi. Kita sebagai manusia lahir untuk saling menghormati. Semoga dengan nonton ini, hatinya bisa dipenuhi dengan cinta," pungkasnya.
'Ayat-Ayat Cinta 2' diperankan oleh Fedi Nuril (Fahri bin Abdullah Shiddiq), Dewi Sandra (Sabrina), Tatjana Saphira (Hulya), Chelsea Islan (Keira), Pandji Pragiwaksono (Hulusi), Arie Untung (Misbah), Syifa Hadju (Fatimah) dan masih banyak yang lainnya. Tak lupa pula seorang aktris ternama dari negeri Jiran, Malaysia, Nur Fazura (Brenda) juga terlibat dalam film ini.
Saksikan video 20detik untuk melihat seperti apa pesan moral dalam film 'ayat-ayat Cinta 2' di sini:
[Gambas:Video 20detik]