Sutradara 'Star Wars: Episode 9' Hengkang dari Lucasfilm

Sutradara 'Star Wars: Episode 9' Hengkang dari Lucasfilm

Devy Octafiani - detikHot
Rabu, 06 Sep 2017 13:39 WIB
Foto: Lucasfilm Ltd
Jakarta -

Sutradara Colin Trevorrow, yang dipercaya menggarap seri 'Star Wars: Episode IX' dikabarkan keluar setelah adanya perbedaan kreatif dengan Lucasfilm. Trevorrow telah bergabung dengan produksi ini sejak 2015 lalu.

Hal yang terjadi pada sang sutradara serupa dengan hengkangnya Phil Lord dan Chris Miller yang sempat dipercaya menggarap film 'Han Solo'.

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan Lucasfilm, Trevorrow telah sepakat untuk berpisah karena adanya visi yang berbeda terhadap cerita Episode 9. Saat ini, rencananya film tersebut akan mulai syuting pada Januari 2018 dan ditargetkan rilis di bulan Mei 2019.



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Lucasfilm harus bergerak cepat untuk mencari penggantinya agar produksi yang berjalan mampu rampung sesuai rencana.

Dilaporkan THR, ada isu skrip melanda Episode IX dalam pengembangannya. Termasuk isu perbedaan visi yang membuat hubungan Trevorrow dan presiden Lucasfilm memanas.

Sementara itu, penggemar akan menyaksikan seri Star Wars terbaru yang akan tayang Desember mendatang. Film ini akan membawa sosok Rey yang diperankan Daisy Ridley menjadi sorotan.

Termasuk kehadiran Mark Hamill sebagai Luke Skywalker yang sempat menghilang secara misterius selama 30 tahun berlalu setelah peristiwa yang terjadi di seri 'Return of the Jedi'.

(doc/doc)

Hide Ads