Rahasia Franchise 'Star Wars' yang Puluhan Tahun Sukses Curi Hati Penggemar

Rahasia Franchise 'Star Wars' yang Puluhan Tahun Sukses Curi Hati Penggemar

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Rabu, 21 Des 2016 16:20 WIB
Rahasia Franchise Star Wars yang Puluhan Tahun Sukses Curi Hati Penggemar
Foto: dok.Rogue One: A Star Wars Story
Jakarta - Setiap rilisan baru keluar, fans selalu menyambutnya dengan suka cita. Ya, kita bicara soal franchise 'Star Wars' yang bisa dibilang sukses menghipnotis para pecinta film sci-fi.

Dimulai pada 25 Mei 1977, Gorge Lucas menciptakan sebuah dunia baru di luar angkasa lewat 'Episode IV: A New Hope'. Ide awalnya, Lucas ingin menghadirkan sebuah tontonan modern yang tak akan lekang oleh waktu, yang akan menjadi favorit penonton di berbagai generasi.

Dan keinginan Lucas pun pada akhirnya memang benar terbukti. Hingga rilisan film terbarunya, 'Rogue One: A Star Wars Story', seluruh fans dari berbagai generasi berlomba-lomba untuk menonton premier film ini. Tak sedikit yang bahkan ber-cosplay mengenakan kostum karakternya, hingga anak-anak yang sudah menjadi penggemar fanatik dengan action figure berbau 'Star Wars' di tangannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada 2012, Lucasfilm pun memutuskan untuk memperlebar sayapnya dengan bergabung dengan The Walt Disney Company, yang semakin mengglobal. Sehingga, 'Star Wars' kini hadir bukan hanya sebagai hiburan semata, namun telah sukses menjadi sebuah brand.

Rahasia Francise 'Star Wars' yang Puluhan Tahun Sukses Curi Hati Penggemar Foto: The Walt Disney Company

Semenjak itu, beragam aktivitas promosi mulai digencarkan oleh Disney beberapa bulan sebelum film ditayangkan. Contohnya ketika 'Star Wars' bekerja sama dengan para seniman lokal Indonesia untuk menciptakan lukisan karakter 'Star Wars' sebagai bagian dari promosi film 'Rogue One: A Star Wars Story'.

Tak hanya itu, sejumlah karya instalasi dipamerkan di Pacific Place Jakarta hingga 8 Januari 2017 nanti. Kerja sama promosi pun semakin digencarkan dengan brand-brand lokal seperti Alfamart, Telkom Indonesia hingga Hypermart.

Menurut Rob Gilby, Managing Director the Walt Disney Company dalam wawancaranya melalui telepon, mengatakan beragam kerja sama tersebut dilakukan salah satunya bertujuan untuk 'merangkul' para fans, baik fans baru dan fans lama, maupun mereka yang sama sekali tak tahu apapun soal 'Star Wars'.

Rahasia Francise 'Star Wars' yang Puluhan Tahun Sukses Curi Hati Penggemar Foto: The Walt Disney Company

"Kami melakukan sejumlah aktivitas promosi untuk film ini. Bekerja sama dengan seniman-seniman populer di Indonesia untuk membuat sejumlah instalasi di mall dengan desain luar biasa. Mereka berhasil menghidupkan karakter-karakter dengan selera lokal. Dengan ini, kami bisa membuat masyarakat Indonesia merasa terkoneksi dengan karakter-karakternya," ungkap Rob.

Apalagi lewat 'Rogue One: A Star Wars Story', penonton tak harus tahu kisah awal 'Star Wars' untuk bisa mengikuti kisahnya. Sehingga, momen ini bisa digunakan sebagai salah satu cara menarik perhatian mereka yang bukan fans untuk mulai mengenal 'Star Wars' saga lebih dalam.

"Semua orang gembira menyambut 'Star Wars'. Kalian mungkin tak merasa familiar dengan karakternya, bahkan tak tahu kisah sebelumnya. Namun, kalian tak perlu tahu semua itu untuk menonton 'Rogue One: A Star Wars Story'. Semua karakternya baru, dan mereka menjalani sebuah misi bersama. Pemandangan lokasi yang dipilih juga menjadi daya tarik tersendiri bagi para penonton," tutupnya.

Dan lagi-lagi terbukti, tak sedikit penggemar yang berkali-kali menonton 'Rogue One: A Star Was Story'. Sehingga, film yang disutradari Gareth Edwards tersebut hingga kini masih betah bertengger di posisi pertama Box Office. (dal/mmu)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads