Dalam sebuah wawancara yang dikutip Collider, Jesse Eisenberg mengungkapkan perannya lebih dalam. Sebagai musuh kedua pahlawan tersebut dalam 'Batman v Superman: Dawn of Justice', mewakili Lex Luthor dirinya punya konsep khusus menyaksikan kehadiran Batman dan Superman.
"Ini adalah masa depan. Seseorang dengan mantelnya juga dia yang memakai topeng sudah tak layak menjadi penyelamat dunia. Teknologilah yang semestinya bisa menjadi andalan umat manusia untuk menyelamatkan mereka," ungkap Jesse.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sebenarnya niat kami adalah bisa bekerjasama dengan Batman ataupun Superman," sambung Jesse menceritakan perannya di film.
Lex Luthor memiliki image baru bernama A.R.G.U.S. Organisasi ini akan ada di balik bahaya yang muncul mengancam publik.
Tentu penggemar masih harus bersabar menyaksikan aksi dua superhero DC juga aksi Lex Luthor yang semakin memperkeruh masalah hingga mengancam warga. 'Batman v Superman: Dawn of Justice' dijadwalkan tayang 26 Maret 2016 mendatang. (doc/mmu)











































