Tapi hal tersebut hanya terjadi pada adegan film saja. Setelah film 'Laura dan Marsha', Pia (sapaan akrab Prisia) dan Restu juga menjadi sepasang suami-istri di film 'Unlimited Love'.
"Saya dan Pia pernah main film bareng sebelumnya, di 'Laura dan Marsha' kami jadi suami-istri. Ini kedua kalinya kami jadi suami-istri. Karena itu, kami nggak sulit menyatukan chemistry," ungkap Restu yang berperan sebagai Andi di film 'Unlimited Love' saat ditemui di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Sabtu (4/10/2014).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada scene yang basah-basahan, itu berkesan karena one shoot. Dan itu salah satu scene klimaksnya di film 'Unlimited Love' ini. Soalnya aku dipukulin ceritanya sama Restu, gara-gara ketemu mantan kekasih ceritanya," ungkap Pia yang berperan sebagai Widia.
"Kalau aku sih semua scene sama Pia berkesan," sahut Restu menggoda lawan mainnya itu.
(dar/kak)











































