Sebelum Difilmkan, 'My Idiot Brother' Jadi Rebutan PH

Sebelum Difilmkan, 'My Idiot Brother' Jadi Rebutan PH

- detikHot
Senin, 22 Sep 2014 14:37 WIB
Jakarta -

Populernya novel 'My Idiot Brother' di kalangan pembaca setia blog Agnes Davonar, membuat berbagai rumah produksi tertarik untuk membuatkan versi filmnya. Bahkan ada yang berani membayar terlebih dahulu meskipun novelnya belum rilis di pasaran.

"Sebelum menjadi novel pun telah diminta oleh beberapa rumah produksi untuk dijadikan film layar lebar," kata penulis Agnes Davonar dalam perbincangannya dengan detikHOT via surat elektronik.

Akhirnya Agnes Davonar memberikan hak pembuatan film kepada MD Entertainment. Namun karena perbedaan visi kontrak kerjasama pembuatan film ini pun berakhir.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kemudian saya bersama pihak sponsor bekerja sama dengan Rumah Satu Film untuk sama-sama membuat film ini dengan satu tujuan yang sederhana, memberikan inspirasi kepada penonton dan pembaca novel ini akan penghargaan kepada setiap orang yang berbeda dalam kehidupan kita," jelasnya.

Tujuan dasar itu yang menurut Agnes Davonar alasan ia membuat cerita pendek 'My Idiot Brother'. Tanpa disangka, dalam waktu satu minggu kala itu dibaca lebih dari 150 ribu orang secara online.

"Dari keyakinan dan banyaknya orang yang meminta kelanjutkan cerpen ini untuk dibuat novel, akhirnya saya lanjutkan harapan mereka sampai akhirnya menjadi film seperti saat ini," lanjutnya.


Dua karakter utama dalam film, Adilla Fitri dan Ali Mensan mengambil bagian besar dalam poster. Hal itu sesuai dengan porsi cerita yang banyak mengangkat interaksi keduanya.

Sosok Hendra, sang penderita berkebutuhan khusus diperankan oleh aktor Ali Mensan. Selain melakukan pendalaman khusus selama tiga bulan, Ali juga melakukan interaksi dengan para anak berkebutuhan khusus, termasuk dengan kakak Adila Fitri.

Orangtua mereka diperankan masing-masing oleh Donny Kusuma dan Cindy Fatikasari. Berikutnya menyusul ada Aaron Ashab dan Kimberly Ryder, serta penampilan khusus dari motivator Merry Riana. Di sini, Merry akan berperan sebagai diri sendiri.

'My Idiot Brother' tayang di bioskop pada 2 Oktober mendatang.

(ich/ich)

Hide Ads