Para Karakter 'Frozen' Akan Kembali di Film Pendek

Para Karakter 'Frozen' Akan Kembali di Film Pendek

- detikHot
Kamis, 04 Sep 2014 12:14 WIB
Jakarta - Kabar gembira bagi kamu penggemar film animasi 'Frozen.' Walt Disney Animation Studios telah mengungkapkan rencana mereka untuk merilis film pendek yang menampilkan Anna, Elsa, Kristoff dan Olaf.

Informasi tersebut diumumkan dalam acara ABC special "The Story of Frozen: Making an Animated Classic". Rencananya, Walt Disney Animation Studios akan merilis "Frozen Fever" pada musim semi 2015.

Disutradarai Jennifer Lee dan Chris Buck, film pendek tersebut akan membawa kembali Anna, Elsa, Kristoff dan Si manusia salju Olaf. Elsa dan Kristoff ingin memberikan pesta ulang tahun yang meriah untuk ana, namun kekuatan Elsa bisa membahayakan pesta tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

'Frozen' sudah mencatatkan sejarah sebagai film animasi terlaris sepanjang masa dengan pendapatan US$ 1,3 miliar. Film tersebut mematahkan rekor yang selama ini dipegang 'Toy Story 3' yang meraup US$ 1,063 miliar.

Disney juga baru saja mengumumkan bahwa 'Frozen' akan diadaptasi ke pertunjukan live ice skating mulai bulan ini. Selain itu, adaptasi untuk pertunjukan broadway juga tengah dipersiapkan.

(ich/ich)

Hide Ads