Donny Alamsyah, dari Laga ke Film Drama

Donny Alamsyah, dari Laga ke Film Drama

- detikHot
Jumat, 22 Jun 2012 11:49 WIB
Jakarta - Aktor Donny Alamsyah selama ini lebih sering muncul sebagai cowok macho di film-film laga. Tapi, Donny tak menolak jika dirinya diharuskan cinta-cintaan ala film drama.

"Saya bermain berdasarkan cinta. Saya justru nggak membatasi film laga dan drama," ujarnya.

Yang terpenting bagi aktor berusia 33 tahun itu, kekuatan cerita dan karakter yang ia perankan. Karena menurut Donny, dari situlah sebuah film dinilai kualitasnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau di film laga, karakter anak jalanan gue harus pendalaman masuk ke jalanan. Kalau ke drama yang nggak mungkin gue alamin, gue harus mempelajari sama sulitnya," papar bintang 'The Raid' itu.

Dalam film terbarunya, 'Cinta Di Saku Celana', Donny berperan sebagai pemuda yang sulit menemukan cinta. Ia beradu akting dengan aktris cantik Joanna Alexandra.

(ich/ich)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads