Alhasil, album terbarunya yang bertajuk 'Cinta yang Baru' harus ditunda hingga tiga tahun lamanya.
"Sebenarnya pengennya rilis album ini 2011, tapi karena waktu itu mundur dan aku udah nikah juga mungkin rencananya rilis 2011 akhir. Terus aku nikah juga di 2011 akhir dan aku juga langsung hamil akhirnya ditunda," ucapnya saat berbincang dengan detikHOT belum lama ini.
"Sebenarnya sudah keluarin 'Cinta yang Baru' tapi karena memang nggak dipromoin ya hilang gitu aja. Tapi memang meleset dari rencana ya nikmatin kehidupan setelah menikah," sambungnya.
Setelah merasa sudah siap untuk kembali, Nindy siap eksis lagi. Merilis album yang sempat tertunda pada awal Mei ini.
Album terbarunya itu pun sempat ada perubahan dan sempat ada pergantian dalam cover album terbarunya itu. "Sekarang sudah dua tahun jadi agak enak ditinggal, ya akhir tahun kemarin balik ke kantor ya akhirnya di Februari foto cover diulang. Baru dirilis Mei 2014 lalu," jelasnya.
Selain cover album, Nindy mengaku memang ada perubahan dalam album terbarunya itu. Seperti apa perubahannya simak terus di detikHOT hari ini!
(fk/mmu)











































