Aktor Korea Selatan Kim Mingue sedang di Jakarta. Dia akan menggelar fanmeeting pertama di The Kasablanka Hall hari ini, Sabtu (17/6/2023). Dijadwalkan mulai menyapa fans pukul 19.00 WIB, Kim Mingue terlebih dahulu menggelar konferensi pers.
Selama 30 menit konferensi pers, Kim Mingue membagikan banyak hal. Salah satunya hal yang bikin dia penasaran sesampainya di Jakarta. Hal ini berkaitan dengan makanan kesukaan Kim Mingue yang ternyata sering dia pesan online saat sedang di Korea.
"Aku suka banget mie goreng dan nasi goreng, jadi kalau pesan online selalu masing-masing satu porsi (untuk dimakan sendiri). Makanya semangat banget buat datang ke Indonesia selain ketemu fans langsung, juga bisa nyobain dua makanan itu langsung di sini," kata Kim Mingue yang hari ini tampil ganteng dengan busana kasual: t-shirt hitam, outer beige, celana denim, dan sneakers.
Tentu saja Kim Mingue sudah banyak mendengar soal penggemar dari Indonesia. Terlebih setelah Business Proposal meledak di sini.
Sehingga dia pun sudah menyiapkan banyak hal untuk dibagikan ke fans dalam fanmeeting bertajuk SMILE with Kim Mingue malam ini. Dia menjanjikan akan menciptakan kenangan indah bersama fans Indonesia.
"Aku akan menampilkan sisi lainku dan menyiapkan beberapa hal untuk menciptakan memori bersama fans. Aku sudah dengan banyak fans di Indonesia yang menyukai penampilanku dan berterima kasih karena Business Proposal juga se-booming itu. Penasaran juga sih kok bisa ya Business Proposal seramai itu di sini?" katanya lagi.
Di kesempatan yang sama, Kim Mingue juga membagikan kegiatannya di luar kesibukan syuting dan kegiatan di industri hiburan. Rupanya dia termasuk seorang gamer sejati!
Sambil tersenyum malu-malu, dia mengakui hal ini. Kim Mingue juga membagikan beberapa judul game yang dia mainkan.
"Aku suka olahraga dan suka main game. Belakangan ini main Valorant dan game BattleGround," tutupnya.
Kim Mingue mencuri perhatian lewat perannya dalam drama Korea Snowdrop bareng Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In, School 2015: Who Are You?, hingga Signal. Drakornya bareng Kim Sejeong, Business Proposal, juga jadi salah satu yang hits tahun 2022.
Saat ini, Kim Mingue sedang main di drama Korea The Heavenly Idol yang tayang di tvN. Drama ini disebut-sebut jadi proyek terakhirnya sebelum wajib militer.
Simak Video " Video: Nasi Goreng Cabe Rawit Daksa Legend, Tanpa Minyak dan MSG"
(aay/mau)