K-Talk: Lebih Dekat dengan VERIVERY Lewat Appreciation Game

K-Talk: Lebih Dekat dengan VERIVERY Lewat Appreciation Game

Delia Arnindita Larasati - detikHot
Kamis, 12 Mei 2022 16:15 WIB
Jakarta -

VERIVERY belum lama ini comeback dengan merilis album penuh pertama berjudul Series 'O' Round 3: Whole. Lagu Undercover menjadi lagu utama di comeback mereka.

Tim K-Talk pun mendapatkan kesempatan untuk mengobrol dengan member VERIVERY mengenai comeback mereka. Namun bukan hanya mengobrol, para member diberi tugas selama wawancara untuk memberikan apresiasi pada satu sama lain.

Bicara mengenai comeback, Dong Heon bicara soal inspirasi yang mereka dapat saat membuat album terbaru. Mereka pun mengungkap member yang dirasa paling cocok dengan konsep comeback Undercover.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Menurutku, inspirasinya didapat dari bagaimana VERIVERY melihat dunia yang kami tunjukkan sebelumnya, atau dari cerita yang ingin kami bawakan," ungkap Dong Heon.

"Jadi kami bisa menunjukkan penampilan yang kuat dan penuh semangat karena inspirasi tersebut," lanjutnya.

ADVERTISEMENT

Tak hanya itu, para member VERIVERY juga bicara soal momen yang paling berkesan selama 3 tahun debut di dunia hiburan K-Pop. Menurut Ho Young, salah satu momen yang tak bisa ia lupakan adalah ketika menggelar fanmeeting dan bisa bertemu fans.

"Senang sekali rasanya bisa melakukan fanmeeting setelah sekian lama. Bisa bertemu dengan para VERRER secara langsung. AKu sangat senang saat kami menggelar tur ke AS dan fanmeeting," jelas Ho Young.

Di akhir wawancara, VERIVERY juga memberikan pesan singkat kepada fans di Indonesia. Seperti apa? Yuk simak obrolannya di K-Talk episode baru!

Nah, VERIVERY juga punya kejutan nih buat VERRER Indonesia. Ada 3 CD bertandatangan untuk 3 orang yang beruntung. Caranya mudah:

1. Jawab pertanyaan di kolom komentar artikel:

Siapa member yang menurut kalian paling cocok dengan konsep comeback kali ini?

2. Bersamaan dengan jawaban tulis akun media sosial (Twitter dan/atau Instagram)
3. Follow akun media sosial detikcom dan detikHOT di media sosial.
4. Jawaban ditunggu hingga 19 Mei 2022.

Nah, gampang kan! Yuk, ajak teman-teman kalian untuk gabung!

(dal/pus)

Hide Ads