Ending Drama Korea Mouse yang Bikin Perasaan Campur Aduk

ADVERTISEMENT

Podcast ngedrakor!

Ending Drama Korea Mouse yang Bikin Perasaan Campur Aduk

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Sabtu, 29 Mei 2021 11:05 WIB
Adegan drama Korea Mouse
Ending Drama Korea Mouse yang Bikin Perasaan Campur Aduk. (Foto: Dok. tvN)
Jakarta -

Drama Korea Mouse mungkin jadi salah satu judul yang paling banyak dibicarakan selama beberapa bulan terakhir. Ending Mouse juga jadi drama Korea yang paling banyak diminta untuk dibahas di Podcast ngedrakor! oleh pendengar.

Di episode terbaru Podcast ngedrakor! ini, akhir kisah Mouse diulas tuntas. Bagaimana perjalanan para karakter dari awal hingga ke titik akhir termasuk plot twist yang ternyata nggak bikin semua penonton terpuaskan.

Di media sosial nggak sedikit juga yang merasa ada beberapa episode di Mouse yang cukup bikin bosan dengan selipan-selipan cerita yang diceritakan dengan agak terburu-buru. Ulasan episode terakhir drama Korea yang diperankan Lee Seung Gi ini sudah bisa didengarkan di Podcast ngedrakor! di Spotify dengan play di bawah ini.

Spoiler alert!

Meski ending-nya bikin perasaan campur aduk, Mouse tetap jadi salah satu judul drama Korea yang cukup berani. Terutama dalam menampilkan sosok pemeran utama yang ternyata adalah dalang dari segala misteri dan kejahatan sepanjang musim di drama ini.

Mouse mengakhiri musimnya dengan diganjar rating yang tinggi dan memecahkan rekor personal mereka. Episode 20 dicatat Nielsen Korea memperoleh rating 6.25 persen, paling tinggi dibandingkan dengan rating drama Korea yang tayang di pekan yang sama.

Bagaimana menurut kamu dengan ending Mouse? Setuju atau nggak setuju nih, dengan pendapat dari para host Podcast ngedrakor?

Kamu juga bisa mendengarkan Podcast ngedrakor! di platform streaming podcast lainnya seperti Anchor, Apple Podcasts, dan Google Podcast.

(aay/mau)

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT

ADVERTISEMENT