Hore! Reuni I.O.I Akhirnya Terwujud

Hore! Reuni I.O.I Akhirnya Terwujud

Febrina Arifin - detikHot
Jumat, 28 Jun 2019 15:55 WIB
Foto: Mnet.
Jakarta - Setelah lama dirumorkan, I.O.I akhirnya dikonfirmasi akan segera melangsungkan comeback reuni yang telah lama ditunggu-tunggu.

Dikutip dari Koreaboo, Jumat (28/6/2019) menurut perwakilan grup, I.O.I tengah mendiskusikan jadwal perilisan berita resmi mengenai comeback reuni mereka.

"Memang benar proses pelaksanaan reuni sedang berlangsung. Kami sedang mengatur jadwal untuk memberitakan comeback secara resmi," ujar perwakilan I.O.I.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski begitu I.O.I tidak akan melangsungkan comeback dengan formasi lengkap. Seperti yang diberitakan sebelumnya, Jeon Somi dan Yeonjung 'WJSN' tidak akan berpartisipasi dalam comeback reuni I.O.I karena jadwal promosi masing-masing.

Kabarnya kini para member I.O.I telah memilih lagu utama bagi comeback mereka dan tengah mempersiapkan koreografi.

Usai merampungkan aktivitas grup pada 29 Januari 2017, setiap member I.O.I telah debut kembali melalui agensi masing-masing. Kini, mereka akan melangsungkan reuni 30 bulan setelah promosi terakhir I.O.I.




(dal/dal)

Hide Ads