Sukses meluncurkan mini albumnya yang bertajuk 'Square Up' pada beberapa waktu lalu, BLACKPINK berhasil memborong sejumlah prestasi lewat lagunya yang bertajuk 'Ddu Du Ddu Du'.
Prestasi apa saja yang berhasil mereka dapatkan? Berikut sejumlah prestasi yang berhasil di raih oleh BLACKPINK di tahun 2018.
1. Raih 10 Juta Penonton dalam Waktu Cepat
Dirilis pada bulan Juni lalu, MV 'Ddu Du Ddu Du' sukses menjadikan BLACKPINK sebagai girlband K-Pop pertama yang meraih 10 juta penonton dengan waktu yang sangat cepat.
BLACKPINK hanya membutuhkan waktu sekitar 6 jam 15 menit untuk mengumpulkan 10 juta viewers di YouTube.
2. Ranking Tertinggi di Billboard HOT 100
Prestasi yang berhasil diraih oleh BLACKPINK lainnya, yakni menjadi girlband K-Pop dengan rangking tertinggi di chart Billboard 100. Sebelum rekor tersebut dipegang oleh BLACKPINK, girlband Wonder Girls terlebih dahulu menjadi girband K-pop yang berhasi menembus chart tersebut dengan lagu 'Nobody'.
Namun kali ini, posisi tersebut digantikan oleh BLACKPINK. Jennie CS berhasil menempati posisi ke 55 dengan lagu andalannya 'DDu Du DDu Du'.
3. Rajai Top iTunes di Banyak Negara
Tak hanya merajai tangga lagu musik Korea Selatan, BLACKPINK pun berhasil menempati posisi teratas dalam Top iTunes diberbagai negara. BLACKPINK sukses merangkak di posisi pertama dalam chart iTunes dunia dengan total 44 negara. Wow!
4. Meraih Perfect All-Kill Chart Album
Setelah sehari dirilis, BLACKPINK berhasil meraih Perfect All-Kill atau top chart album musik. Girlband yang beranggotakan Jennie, Rose, Jiso dan Lisa itu berhasil menempati urutan pertama baik secara real-time, maupun secara harian.
5. Masuk Top 50 di Spotify
Saking populernya, BLACKPINK pun berhasil masuk dalam Top 50 Di Spotify. Hal tersebut menjadikan BLACKPINK sebagai girlband K-Pop pertama yang masuk dalam kategori tersebut dan menandakan bahwa penggemar BLACKPINK sudah meluas di berbagai negara.
6. Tercepat Kumpulkan 400 Juta penonton YouTube
Belum lama ini, BLACKPINK kembali memecahkan rekor sebagai girlband K-Pop tercepat dalam mengumpulkan 400 juta penonton di YouTube. BLACKPINK hanya membutuhkan waktu selama 112 hari atau 3 bulan sejak MV tersebut dirilis pada bulan Juni lalu.
Selain itu, MV dari 'DDu Du Ddu Du' ini menjad MV kelima dari group K-Pop yang menyentuh angka 400 juta penonton.
Sebelumnya, BLACKPINK sendiri juga pernah mencetak rekor yang sama dengan lagu mereka yang bertajuk 'As If It's Your Last' pada tahun 2017 lalu.
Nah, untuk dapat kesempatan pergi ke konser BLACKPINK di Osaka, Jepang, kamu tinggal meluncur ke sini. Atau kamu juga bisa intip cara ikutannya di sini. Cuz ya! (ken/ken)