Girlband Baru YG: Tak Mirip 2NE1 dan Latihan bak Militer

Girlband Baru YG: Tak Mirip 2NE1 dan Latihan bak Militer

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Senin, 30 Mei 2016 14:35 WIB
Foto: Yang Hyun Suk.
Jakarta - CEO YG Entertainment, Yang Hyun Suk menyebut bahwa girlband barunya akan melebihi ekspektasi publik. Terlebih dari segi visual, grup ini akan berisi cewek-cewek cantik yang sudah dilatih di manajemen selama beberapa tahun.

Menyinggung soal proses latihannya, sang CEO memberi bocoran bahwa para artis barunya itu sudah "banting tulang" sebelum debut. Sehingga YG tak perlu meragukan bakat yang dimiliki masing-masing personel.

"Mereka sudah dilatih seperti sedang ada di militer," katanya dalam sebuah wawancara belum lama ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Simak Juga: Member Girlband Baru YG Entertainment Diumumkan Mulai Pekan Ini

Sang CEO juga menjelaskan bahwa grup barunya ini tidak akan mirip dengan 2NE1. Mengingat image 2NE1 dan YG sudah sangat melekat kuat sejak tujuh tahun terakhir namun Yang Hyun Suk menjamin girlband ini akan beda.

"Mereka tidak akan punya nuansa seperti 2NE1 atau menjadi 2NE1 kedua karena mereka berbeda. Kami sedikit merasakan khawatir karena ini girlband pertama kami setelah tujuh tahun, tetapi kami tetap percaya diri," tandasnya.

Belum diumumkan nama grup yang akan debut Juli mendatang itu. Namun Teddy, produser kenamaan di YG sudah ditunjuk untuk menjadi produser mereka.


Simak Juga: Wah, Twice Tampil di 'Inkigayo' dengan Kostum Rancangan Fans!

Disebutkan juga bahwa Jennie Kim dan Kim Ji Soo sudah dikonfirmasi akan jadi member grup ini. Sementara Moon Suah yang sebelumnya dikabarkan akan bergabung belum ada kabar selanjutnya.

Selama beberapa minggu ke depan manajemen akan mulai mengumumkan satu per satu personel girlband ini.

(ron/mmu)

Hide Ads