Jang Hyunseung Resmi Hengkang dari BEAST!

Jang Hyunseung Resmi Hengkang dari BEAST!

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Selasa, 19 Apr 2016 21:43 WIB
Foto: Cube Entertainment.
Jakarta - Satu lagu bintang KPop yang mengumumkan keluar dari grup yang membesarkan namanya. Setelah Minzy '2NE1', kini giliran Jang Hyunseung, personel boyband BEAST.

Selama beberapa bulan terakhir, Hyunseung memang kerap jadi sorotan. Beberapa kali ia tertangkap basah melakukan tindakan yang dianggap kurang sopan. Sampai-sampai jarang ikut di kegiatan BEAST.

Pada Selasa (19/4/2016), manajemen Cube Entertainment mengeluarkan pernyataan resmi. Hyunseung mulai hari ini sudah bukan lagi bagian dari grup pelantun 'Shock' tersebut.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Baca Juga: Demam 'Descendants of the Sun' Belum Berakhir!

"Jang Hyunseung sudah keluar dari BEAST dan mulai hari ini BEAST akan berubah formasi menjadi grup dengan lima member: Yoon Doojoon, Lee Gikwang, Yang Yoseob, Yong Junhyung dan Son Dongwoon," kata mereka lewat pernyataan resminya.

Manajemen menambahkan bahwa Hyunseung ingin fokus ke kegiatan individualnya di luar BEAST. Akhirnya ia memilih untuk hengkang dan berkarier solo setelah ini.

"Hyunseung ingin fokus membuat musik sendiri sebagai artis solo ketimbang personel BEAST," kata manajemen lagi.

Simak Juga: 100 Kali Take untuk Adegan Ciuman Song Joong Ki dan Song Hye Kyo di 'DOTS'

Jang Hyunseung debut bersama BEAST di tahun 2009 dan mulai mencuri perhatian lewat penampilan-penampilan mereka dengan lagu seperti 'Fiction', 'Bad Girl' dan '12:30'. Sebelumnya ia sempat jadi personel Bigbang namun gagal menembus babak terakhir.

Ketika jadi personel BEAST, ia memang sempat debut sebagai penyanyi solo lewat album berjudul MY. Hyunseung juga jadi bagian dari duo Trouble Maker bersama HyunA '4Minute' di tahun 2011.

(ron/ron)

Hide Ads