Nge-gym Sukses, Yonghwa 'CNBlue' Niat Pamer Tubuh Kekar

Nge-gym Sukses, Yonghwa 'CNBlue' Niat Pamer Tubuh Kekar

Atmi Ahsani Yusron - detikHot
Selasa, 15 Sep 2015 09:05 WIB
Nge-gym Sukses, Yonghwa CNBlue Niat Pamer Tubuh Kekar
Jakarta - Ada yang beda dari penampilan Yonghwa di video klip terbaru CNBlue 'Cinderella' yang dirilis pada Senin (14/9/2015) kemarin. Di salah satu adegan dalam video tersebut, Yonghwa tampil topless memamerkan tubuh kekarnya.

Diam-diam sebelum proyek comeback dimulai, pentolan band asuhan FNC Entertainment itu ternyata sudah rutin berolahraga untuk membentuk tubuhnya agar lebih kekar. Niatnya sih Yonghwa ingin bisa memamerkannya kepada publik.

Simak Juga: Setelah Keluar dari TVXQ, Gaji JYJ Jauh Lebih Banyak

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Aku sudah bekerja keras dengan berolahraga. Tubuhku terlalu bagus hanya untuk dilihat sendirian saja, jadi aku ingin berbagi kepada dunia," selorohnya saat showcase perilisan album '2GETHER' baru-baru ini.

Yonghwa memang terbilang jarang tampil tanpa pakaian dalam video musik CNBlue. Rupanya kali ini dia memang sangat bangga dengan hasil kerja kerasnya di gym sehingga sangat percaya diri dengan postur tubuhnya kini.

Baca Juga: Tasty Layangkan Gugatan Penghentian Kontrak ke Manajemen

Pasangan 'We Got Married' Seohyun 'SNSD' itupun tidak mau pamer setengah-setengah. Setelah perilisan video klip (dan juga teaser foto comeback CNBlue), dia pun kembali mengunggah foto topless-nya di Instagram. Foto ini merupakan screencaps dari adegan dalam video klip 'Cinderella'.

Apa kalian sudah menonton videonya, gengs? Simak ulasan detikHOT soal video 'Cinderella' di sini.



(ron/tia)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads