Kyuhyun, AOA dan A Pink Masih Eksis di Chart

KPop Weekly Chart

Kyuhyun, AOA dan A Pink Masih Eksis di Chart

- detikHot
Senin, 22 Des 2014 09:14 WIB
Kyuhyun, AOA dan A Pink Masih Eksis di Chart
Jakarta - Tak banyak yang berubah dari KPop Weekly Chart pekan ini. Nama-nama seperti Kyuhyun, AOA dan A Pink masih eksis berada di chart detikHOT. Termasuk juga G-Dragon dan Taeyang pun masih bertahan di lima besar.

Ada satu pendatang baru yang berhasil menembus lima teratas di minggu ini. Siapa dia dan siapa yang tergeser? Berikut lima lagu KPop terbaik pekan ini di KPop Weekly Chart detikHOT!

Happy Together by Park Hyo Shin

Single digital berjudul 'Happy Together' milik Park Hyo Shin adalah satu-satunya pendatang baru pekan ini. Lagu ini berhasil menggeser 'Three People' yang dinyanyikan Toy, yang sebelumnya ada di peringkat 5.

Like A Cat by AOA

Kucing-kucing seksi ini masih tangguh di KPop Weekly Chart. AOA masih bertahan setelah beberapa minggu ada di lima besar, masih belum tergeser dari lagu-lagu baru yang dirilis selama dua pekan terakhir dengan 'Like A Cat'.

Good Boy by G-Dragon & Taeyang

GD dan Taeyang tidak terlalu lama mempromosikan lagu 'Good Boy' di acara musik. Namun, prestasi lagu mereka tetap tinggi di tangga lagu. Pekan ini, 'Good Boy' masih ada di peringkat 3, sama seperti pekan lalu tanpa perubahan sedikitpun.

At Gwanghwamun by Kyuhyun 'Super Junior'

Lagu galau ciptaan Kenzie yang dinyanyikan Kyuhyun tetap bertahan di posisi runner up. 'At Gwanghwamun' yang bertemakan musim gugur ini masih disukai, meski telah memasuki musim dingin di Korea Selatan.

Baru-baru ini SM Entertainment merilis versi nge-rock dari lagu balada tersebut. Tanpa vokal, instrumen rock 'At Gwanghwamun' dibawakan oleh gitaris TRAX, Jungmo.

LUV by A Pink

Kompak dengan tiga lagu yang ada di bawahnya, A Pink juga masih tetap ada di posisi yang sama dengan minggu lalu. Eunji Cs masih juara dengan lagu andalan 'LUV' dari album mini kelima mereka 'Pink LUV'.

Kesuksesan lagu ini bukan main-main. A Pink meraih delapan piala di acara musik televisi berkat hits gubahan Shinsadong Tiger tersebut. Karena lagu ini pula, A Pink memantapkan posisinya jadi girlband papan atas di Korea.

Januari mendatang, mereka juga akan menggelar konser tunggal pertama di Seoul. Selamat untuk A Pink!
Halaman 2 dari 6
(ron/ron)
Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads