Dilansir Enews World pada Jumat (7/11/2014), album solo Kyuhyun akan diisi oleh lagu-lagu balada. Konsep ini menurut manajemen lebih pas mengingat warna vokal Kyuhyun yang pas dengan lagu-lagu sentimental.
Lagu berjudul 'At Gwanghwamun' (judul terjemahan) akan jadi lagu andalan di album debut solonya. Kyuhyun memanfaatkan momen musim gugur di Korea Selatan dengan menyanyikan lagu yang berkisah tentang cinta.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Setelah perilisan, pelantun 'Bonamana' itu akan tampil juga di acara-acara musik. Tercatat jadwal yang sudah diresmikan manajemen yakni 'Music Bank' (14/11/2014), 'Music Core' (15/11/2014) dan 'Inkigayo' (16/11/2014).
(ron/mmu)











































