Trik HyunA '4Minute' Hadapi Komentar Pedas

Trik HyunA '4Minute' Hadapi Komentar Pedas

- detikHot
Senin, 04 Agu 2014 15:07 WIB
Trik HyunA 4Minute Hadapi Komentar Pedas
Jakarta - Selalu tampil dengan image seksi dan provokatif membuat HyunA '4Minute' tak pernah lepas dari komentar-komentar negatif. Bagaimana sang pelantun 'Red' itu menanggapi netizen yang selalu mengkritiknya?

"Tidak ada lain yang bisa kulakukan selain berusaha lebih baik dan lebih baik lagi," ujar HyunA dalam sebuah wawancara seperti dilansir oleh detikHOT, Senin (4/8/2014).

Menjadi bintang KPop dan beraktivitas di negara dengan internet super cepat tentu membuat HyunA tak bisa lari dari komentar pedas netizen yang tidak jarang menyakitkan. Bagi HyunA, hal itu terjadi karena masyarakat hanya selalu ingin melihat hal positif dari dirinya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Dulu iya, aku selalu merasa tidak nyaman dengan komentar-komentar itu. Tapi akan selalu ada orang yang tidak suka dengan apapun yang aku lakukan, bukan?" lanjut HyunA.

Dikritik bukan berarti tidak pernah mendapatkan pujian. Perempuan yang kini memanjangkan rambut hitamnya itu selalu mengingat pujian yang dialamatkan kepadanya.

"Aku suka komentar yang bilang kalau hanya aku yang bisa tampil seperti ini, atau misalnya ketika orang bilang aku berbakat dan penuh percaya diri. Aku senang jika orang lain melihat sosok HyunA dari kerja keras yang aku lakukan," tandasnya.

(ron/hap)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads