Pria bernama asli Kwon Ji Yong itu memang sangat menyukai fashion. Itu membuatnya amat teliti untuk urusan apa yang akan dipakainya ketika beraktivitas.
"Aku bukan orang yang hanya mementingkan aiport fashion," ujar GD dalam sebuah wawancara dengan acara 'Entertainment Relay' baru-baru ini. Para idola KPop memang kerap tampil lebih rapi dari biasanya ketika berada di Bandara.
Namun, G-Dragon melanjutkan, tampil fashionable seharusnya dilakukan setiap saat. Tidak hanya ketika sedang berada di bandara saja.
"Aku adalah tipe orang yang selalu berusaha untuk tampil fashionable dengan apapun yang aku pakai, kemanapun aku pergi," ujarnya.
Tak ketinggalan, pelantun 'Crooked' itu juga memberi tips berbusana di musim panas untuk para penggemarnya. "Jika musim panas, sangat cocok jika hanya menggunakan t-shirt putih dan celana jins," tandasnya.
(ron/mmu)











































