Cheo Yong (Oh Ji Ho) sejak lahir sudah punya kemampuan untuk melihat hantu. Kemampuannya itu membuat Cheo Yong berhenti dari pekerjaannya sebagai kepala departemen kriminal di sebuah kantor kepolisian, setelah keluarga dan rekannya tewas dalam kejadian tragis.
Beberapa waktu berlalu, kini Cheo Yong memilih bekerja sebagai polisi distrik, meskipun dia sama sekali tidak menyukai pekerjaannya itu. Sampai pada suatu hari, ia bertemu dengan hantu gadis pelajar yang membuat situasi kehidupannya semakin rumit.
Punya kemampuan berinteraksi dengan hantu membuat Cheo Yong memiliki tanggung jawab untuk menolong masalah para hantu. Dengan begitu, hantu-hantu penasaran itu pun bisa meninggalkan dunia dengan damai.
Namun, tentu saja perjalanan menolong mereka berlangsung lancar-lancar saja. Banyak hal yang harus dihadapi Cheo Yong, dengan dibantu rekannya Oh Ji Eun, dalam menjalankan misinya tersebut.
'Cheo Yong: The Paranormal Detective' merupakan serial kriminal fantasi seru yang tak boleh dilewatkan. Drama Korea arahan sutradara Lim Chan Ik ini akan mulai tayang Kamis, 20 Maret setiap pukul 21:00 WIB di saluran TV berlangganan THRILL.
(ron/mmu)