Sebelum akhirnya ditarik SM Entertainment sebagai trainee, pria kelahiran 1990 itu sempat mengikuti audisi di manajemen grup GOT7. Namun sayangnya, ia tak lolos ke tahap seleksi akhir dan tidak terpilih sebagai trainee.
Dua video audisi Xiumin beredar luas di berbagai media sosial dan menjadi topik hangat dikalangan para fans. Dalam video tersebut, Xiumin yang menyanyikan lagu 'I Miss You' milik Kim Bum Soo menampilkan kualitas vokalnya yang prima.
Sayangnya, sejak debut di EXO, sahabat dekat Luhan itu tidak terlalu banyak dapat bagian menyanyi. Hal klasik yang kerap terjadi pada grup dengan banyak member, mengingat EXO punya banyak vokalis bersuara istimewa.
Tidak debut di bawah manajemen JYP Entertainment, Xiumin direkrut SM setelah menjuarai kompetisi menyanyi di tahun 2008. Ia kemudian masuk sebagai member EXO-M yang awalnya aktif di China pada tahun 2012 lalu.
Yuk simak video audisi Xiumin untuk JYP Entertainment!
(ron/mmu)











































