Bukan kali ini saja INFINITE7SOUL mengadakan acara amal. Ketika L cs datang dalam event 'Music Bank World Tour' Maret lalu, fanbase internasional tersebut menggelar acara amal '1000 HAPPY Days with INFINITE'. Acara amal yang sekaligus merayakan hari ke-1000 debut Infinite tersebut berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 4.308.000. Keseluruhan dana tersebut disumbangkan ke Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia.
Untuk event 'Love Steps' kali ini, rencananya INFINITE7SOUL akan mengumpulkan donasi dari seluruh fans Infinite baik di Indonesia maupun secara internasional. Digelarnya event amal ini tidak lain bertujuan untuk menunjukkan kepedulian para Inspirit dan berbagi kebahagiaan kepada mereka yang kurang beruntung.
Event amal 'Love Steps' rencananya akan diadakan pada hari Sabtu, 17 Agustus 2013, bertempat di Wisma Tuna Ganda, PAL, Depok. Nantinya semua dana yang masuk dan didapatkan dari charity ini akan disumbangkan ke Wisma Tuna Ganda atas nama Inspirit.
Untuk yang mau berpartisipasi dalam acara ini dapat memberikan donasi berupa uang tunai yang ditransfer ke nomor rekening penyelenggara. Untuk info lebih lanjut, Insipirt bisa menghubungi @INFINITE7SOUL di Twitter atau akun personal staff fanbase tersebut Vinsa (@harikedua) dan Dewi (@_deedeww).
Acara ini tentunya diharapkan dapat mengumpulkan para fans Infinite di Indonesia agar ikut berpartisipasi. Sebagai fans tentunya tidak hanya bisa bersenang-senang menyaksikan sang idola di atas panggung, tetapi ikut memberi donasi dan memberi kebahagiaan bagi yang membutuhkan.
Konser '2013 Infinite 1st World Tour: ONE GREAT STEP' akan digelar 31 Agustus 2013 di Mata Elang International Stadium (MEIS), Ancol, Jakarta. Tiket untuk konser tersebut sudah mulai dijual hari ini.
(kak/kak)