Bagi HaHa, Byul adalah sosok perempuan baik yang bisa membuat hidupnya lebih teratur. Ia juga kagum pada Byul yang hormat pada orangtua.
"Ia punya banyak hal yang aku tak punya. Ia sederhana, imut, lugu, dan seksi. Ia menyanyi dengan sangat baik juga. Dan yang terpenting, ia sangat baik pada orangtuanya. Ia anak perempuan yang baik. Aku tak terlalu baik pada orangtua tapi ia tidak demikian. Aku pikir aku sangat menikahi perempuan semacam itu," ujar HaHa saat sesi jumpa pers dilansir AllKPop, Rabu (15/8/2012).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Setelah artikel tentang pernikahanku muncul, banyak yang menderita shock secara mental daripada memberiku ucapan selamat. Tapi aku sudah menduganya, aku sendiri juga awalnya bingung," ujar HaHa.
(ast/mmu)