'Crash Landing on You' akhirnya mencapai episode final. Episode ke-16 akan ditayangkan malam ini, Minggu (16/2).
Episode terakhir akan menjawab rasa penasaran para penonton. Apakah pada akhirnya Ri Jung Hyuk (Hyun Bin) dan Yoon Se Ri (Son Ye Jin) akan bersatu?
Nah, apa saja yang bisa dinantikan di episode terakhir ini? Awas spoiler!
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Di episode ke-15, Yoon Se Ri tak sadarkan diri setelah operasi. Sementara Goo Seung Jun (Kim Jung Hyun) menderita luka tembak saat harus menyelamatkan Seo Dan (Seo Ji Hye).
Bagaimana nasib Yoon Se Ri dan Goo Seung Jun di episode terakhir ini?
Takdir cinta Ri Jung Hyuk, yang harus kembali ke Korea Utara, dan Yoon Se Ri, yang membiarkannya pergi, tentu saja membuat pemirsa patah hati. Di episode terakhir, kisah mereka akan terjawab.
Kira-kira, bagaimana akhir cerita 'Crash Landing on You'? Apakah akan berakhir indah atau tragis? Bagaimana menurut kalian?
Saksikan penayangan episode final 'Crash Landing on You' di Netflix.
(dal/dal)