Senangnya Aruma Bisa ke Luar Negeri Lagi Setelah Pandemi

Senangnya Aruma Bisa ke Luar Negeri Lagi Setelah Pandemi

Dicky Ardian - detikHot
Sabtu, 01 Apr 2023 17:37 WIB
Aruma
Foto: Aruma
Jakarta -

Aruma akhirnya bisa kembali merasakan serunya melancong ke luar negeri. Ini adalah perjalanan pertamanya menggunakan paspor Indonesia setelah pandemi COVID-19 yang melanda.

Perjalanan pertama penyanyi pelantun lagu Muak itu adalah ke Singapura. Ia pergi dalam rangka menyaksikan konser Harry Styles.

Bagi Aruma, ini adalah perjalanan keduanya ke Singapura. "Rasanya jadi nostalgia ke masa-masa SD aku," ujarnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Beberapa tahun lalu, Aruma seharusnya memiliki agenda untuk terbang ke Jepang. Namun rencana tersebut gagal berjalan karena pandemi yang melanda.

"Tadinya sudah beli tiket ke Jepang, pas banget tanggalnya saat pandemi mulai," tuturnya.

ADVERTISEMENT

Selain karena ini adalah perjalanan pertama setelah pembatasan ke luar negeri diberlakukan, Aruma juga merasa spesial karena ia bisa melakukan banyak hal di Singapura.

Oleh karena itu, Aruma mengabadikan banyak momen tersebut dalam sebuah vlog. Salah satu yang paling membuatnya terkesan adalah ketika mencicipi makanan di Singapura.

"Dari semua makanan yang aku coba, aku paling seneng sama mashed potato di Hotel Amara, dan nggak tahu kenapa laksa di bandara juga sedap banget dimakan. Apalagi di bandara cukup dingin, jadi pas banget dimakan!"

Pada perjalanan itu, Aruma juga menyempatkan diri untuk mengunjungi beberapa tempat wisata, seperti Merlion Park, Gardens by The Bay hingga Universal Studio Singapore.

Dalam perjalanannya kali ini, Aruma memetik sebuah pelajaran.

"Motivasi terbesarnya adalah membuka mataku untuk belajar interaksi dengan masyarakat luar, melatih public speaking aku juga. Apalagi di Singapura banyak pengunjung luar, sehingga mengasah aku untuk bisa menyesuaikan diri dan sikap setiap lawan bicara," tutupnya.




(dar/dar)

Hide Ads