Sebuah insiden yang mengubah hidupnya terjadi saat Jessica masih berusia 19 tahun. Bercita-cita menjadi seorang penari balet profesional, bintang film 'Victor Frankenstein' tersebut merelakan masa remajanya demi meraih mimpinya.
"Tak ada hal lain yang lebih penting bagiku selain balet. Saat itu orangtuaku sering bilang, 'Sedang ada pesta. Kau harus ikut.' Tapi aku menolaknya. Bahkan saat itu aku tak pernah pergi ke klub malam," kenang Jessica.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Namun sayang, tubuhnya tak bisa menahan latihan berat yang terus dilakukan Jessica setiap harinya. Pemeran Lorelei tersebut mengalami cedera pada pergelangan kakinya.
"Cedera yang kualami sangat, sangat menyedihkan. Kurasa aku baru berhenti bersedih baru-baru ini saja," ungkapnya jujur.
(dal/dal)