Sinyal itu tak lain disampaikannya melalui cara berpakaian yang kecowok-cowokan. Bahkan, gara-gara gaya penampilannya itu ia pernah menuai kritik.
Sebuah situs gosip sempat mengunggah foto Ellen mengenakan celana olah raga. Situs tersebut kemudian menuliskan sebuah komentar yang berbunyi, "Kenapa gadis cantik ini memaksakan diri untuk berpakaian seperti laki-laki?"
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku suka menggunakan pakaian yang nyaman. Ada stereotip yang telah meresap dalam diri orang-orang tentang maskulinitas dan feminitas yang menentukan bagaimana kita semua harus bertindak, berpakaian dan berbicara. Namun mereka tak lebih baik dari siapapun," ungkapnya.
Di saat yang sama itu pula, Ellen membuka diri tentang orientasi seksualnya. Setelah mendengar pengakuan tersebut, situs gosip itu segera menghapus kritiknya tentang penampilan aktris berusia 26 tahun itu.
(kmb/mmu)











































