New Police Story

New Police Story

- detikHot
Senin, 22 Agu 2005 12:02 WIB
Jakarta - Video games dan gangster adalah dua hal yang bertolak belakang. Tapi apa jadinya kalau bos gangster membuat onar dengan meniru permainan video? Saksikan "New Police Story" malam ini (22/8/2005) jam 21.30 WIB di SCTV.Film ini digarap oleh sutradara Benny Chan setahun yang lalu. Film yang dalam judul Asia bernama "San Ging Chaat Goo Si" itu dibintangi oleh Jackie Chan, Nicholas Tse, Charlie Yeung, Charlene Choi dan Daniel Wu."New Police Story" berawal dari ketua sebuah geng anak muda yang bernama Joe (Daniel Wu) yang selalu terinspirasi dari permainan video games. Joe adalah putra dari polisi senior, tapi kelakuannya sangatlah serampangan.Geng Joe sering sekali terlibat masalah. Mereka sering melukai bahkan membunuh para penegak hukum. Demi mengatasi hal tersebut, Inspektur Wing (Jackie Chan) dengan tim Armani Cops diturunkan oleh Kepolisian Hongkong.Saat Wing beserta timnya berusaha meringkus geng Joe, Wing dikhianati oleh rekannya sendiri. Seluruh pasukan tim mati dalam serangan tersebut. Wing putus asa, mentalnya terganggu akibat kejadian tersebut. Ia bahkan jadi sering mabuk-mabukan untuk menghilangkan rasa bersalah.Fung muncul. Preman jalanan yang ingin menjadi polisi itu menyadarkan Wing untuk membalas perlakuan Joe dan kawan-kawannya. Wing bangkit dengan bantuan Fung. Mereka kemudian bersama-sama memberantas Joe.Bagaimana kisah selengkapnya? Jangan lewatkan malam ini di SCTV jam 21.30 WIB dalam film "New Police Story". (yla/)

Hide Ads