"Selamat siang, mari masuk," kata seorang penjaga museum ketika detikHOT sedang mengambil foto gedung bagian luar L. Ron Hubbard Life Exhibition di jalan Hollywood Boulevard, Hollywood, Los Angeles.
Dia memperkenalkan diri dengan nama Rainy. "Seperti hujan," katanya ramah. Saat itu siang hari di musim panas, tetapi museum sepi tak ada satu pun pengunjung. Rainy pun membujuk agar masuk dan dia bersedia memberikan tur khusus.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Karier L. Ron Hubbard dimulai dari menulis banyak buku tentang fiksi ilmiah dan fantasi. Dia juga memiliki latar belakang militer sebagai letnan dan ikut Perang Dunia Kedua.
Hampir semua buku karyanya terpampang dengan rapi berjejer dalam etalase. Kegiatan L. Ron Hubbard di luar menulis juga terpampang dalam bentuk gambar-gambar.
Nama L. Ron Hubbard meroket setelah mengeluarkan buku 'Dianetics' yang dia sebut 'ilmu modern kesehatan mental'. Nah, ketika membahas sejarah pembuatan buku Dianetics serta konsep dan rekor yang berhasil dibuat melalui buku tersebut, Rainy mengajak ke sebuah ruangan yang berisi deretan buku Dianetics dari berbagai bahasa.

Dia kemudian memutar film pendek tentang materi dalam buku. Intinya, Rainy memperkenalkan konsep yang coba disebarkan oleh L. Ron Hubbard lewat bukunya.
"Buku ini juga tersedia dalam bahasa Indonesia jika kamu mau. Tapi aku bukan mau menjual buku, tapi agar kamu mendapat pemahaman yang jelas," katanya.
Rainy mengatakan, Scientology tidak pernah mengeluarkan film dokumenter atau komersial. "Jadi jangan percaya apa yang kamu dengar di luar sana," lanjutnya seraya merujuk pada film dokumenter kontroversial dari HBO 'Going Clear: Scientology and the Prison of Belief'.
Berbicara Scientology memang tak lepas dari kontroversi. Mungkin Anda pernah mendengar gosip rumah tangga Tom Cruise dan Katie Holmes yang berantakan gara-gara Tom menganut kepercayaan ini.
Setelah meluncurkan Dianetics, L. Ron Hubbard mendirikan Gereja Scientology dan berkembang menjadi organisasi dengan jaringan di seluruh dunia. Museum L. Ron Hubbard Life Exhibition ini juga menyediakan banyak literatur tentang Scientology di lantai dua.
(ich/ich)











































