Evan Sanders Ngaku Foto Mesra Bareng Pria

Evan Sanders Ngaku Foto Mesra Bareng Pria

- detikHot
Rabu, 12 Mar 2008 16:06 WIB
Jakarta - VJ MTV Evan Sanders foto mesra dengan seorang pria. Dalam posenya Evan yang bertelanjang dada memeluk si pria dari belakang yang juga telanjang dada. Foto itu diakui Evan, memang dilakukannya.

"Foto itu benar, itu sahabatnya Evan," jelas manajer Evan, Ari saat berbincang dengan detikhot melalui telepon Rabu (12/3/2008).

Si pria yang berpose bersama Evan tersebut menurut Ari sudah sangat akrab dengan bintang film 'Dealova' tersebut. Pacarnya kah?

Sekadar informasi gara-gara foto mesra tersebut Evan ketiban gosip. Ia disebut-sebut penyuka sesama jenis alias gay.

"Semua orang yang kenal Evan juga tahu betapa dia sangat normal dan cukup tahu betapa dia pecinta wanita," bantah Ari.

Ari menjelaskan foto tersebut diambil Evan untuk lucu-lucuan. Malah katanya, banyak pose yang lebih gila lagi.

"Kenapa coba yang dikeluarin itu, karena memang yang lain ada ceweknya Evan ada ceweknya cowok itu juga," lanjut manajer Evan itu.

Jauh sebelum media meramaikan foto tersebut, Evan dan manajemennya ternyata sudah bertindak. Mereka menghubungi pakar telematika Roy Suryo untuk berkonsultasi. Manajemen Evan menanyakan pada Roy apakah sebaiknya membawa penyebaran foto itu dibawa ke jalur hukum. Namun pada akhirnya mereka memilih pasrah saja, karena sampai saat ini hukum mengenai hal tersebut belum jelas.
(eny/eny)

Hide Ads