Aktris Dahlia Poland dan Fandy Christian masih dalam proses cerai. Mereka menunggu putusan yang akan diumumkan pada Kamis (27/11/2025) mendatang.
Alih-alih merenggang, keduanya sepakat untuk menjaga komunikasi dengan damai, terutama untuk kepentingan tumbuh kembang ketiga anak mereka.
Dahlia Poland menegaskan tak ada pembatasan sama sekali bagi Fandy Christian untuk bertemu dengan anak-anak.
"Gak ada (batasan untuk bertemu anak). Aku sama Fandy damai-damai aja. Kayak teman kita sekarang," kata Dahlia Poland saat ditemui di Studio Trans7, Warung Buncit, Jakarta Selatan, Selasa (25/11/2025).
Secara hukum, hak asuh jatuh kepada ibu, tapi Dahlia Poland memilih untuk menjalankan pola asuh bersama atau co-parenting yang memastikan peran kedua orang tua tetap berjalan.
"Hak asuh bersama. Jadi benar-benar bareng-bareng," jelasnya.
Saat ini ia dan Fandy Christian sering berbagi cerita dan berdiskusi layaknya sahabat. Hal ini menjadi kunci utama keberhasilan mereka menjalankan pola asuh bersama tanpa drama.
"Kayak teman, sering banyak sharing, banyak ngobrol. Seru aja sih. Gak ada gimana-gimana," terang Dahlia Poland.
Sistem bagi waktu antara keduanya berjalan sangat fleksibel. Mereka berdua berkoordinasi secara langsung, terutama karena tuntutan pekerjaan yang mengharuskan mereka bolak-balik Bali-Jakarta.
Fandy Christian yang saat ini sedang sibuk syuting di Jakarta harus bergantian waktu dengan Dahlia Poland yang juga sedang memulai comeback syuting.
"Jadi ganti-gantian karena posisinya kan tadinya Fandy doang yang sering bolak-balik Jakarta, sekarang aku juga harus bolak-balik Jakarta. Jadinya ganti-gantiannya enak," jelasnya.
Bahkan, untuk urusan liburan akhir tahun, mereka telah membuat perencanaan. Dahlia Poland menjelaskan Fandy Christian akan mengambil jadwal penuh bersama anak-anak di bulan Desember, karena dirinya pada saat itu dipenuhi dengan kegiatan syuting.
"Nanti Fandy selesai syuting, dia Desember full sama anak-anak karena aku Desember full syuting," pungkasnya.
Simak Video "Video: Dahlia Poland Kukuh Cerai, Fandy Ingin Pertahankan Rumah Tangga"
(ahs/pus)