Istri Chand Kelvin, Dea Sahirah, melahirkan anak pertama kemarin, Rabu (14/5), di RSIA Tambak, Menteng, Jakarta Pusat. Chand mengucap syukur atas hal tersebut.
Chand Kelvin langsung mengunggah foto anaknya di Instagram. Nama anak berjenis kelamin laki-laki itu ialah Ahmad Cadmael Dalsher Chandegra.
"Welcome to the world, our firstborn son," tulisnya dilihat Kamis (15/5/2025).
Chand Kelvin menjelaskan arti nama dan harapan untuk putranya. Bintang film Warisan Olga itu juga mengucapkan terima kasih kepada pihak rumah sakit dan dokter yang menangani proses persalinan Dea.
"Semoga seindah arti namamu, kau tumbuh menjadi pribadi yang sangat terpuji, pemimpin yang kuat, berani, dan bijaksana, serta menjadi anugerah terindah bagi kami dan dunia sekitarmu," tulisnya.
Chand Kelvin lantas mendapat banyak ucapan selamat dari selebritas lainnya setelah menjadi ayah.
"Masya Allah selamat Chand & Dea," komen Tarra Budiman.
"Masya Allah selamat ji. Jadi anak sholeh ya amin," tulis Ricky Perdana.
"Masha Allah gantengnya ponakan aku," tulis Angbeen Rishi.
Chand Kelvin dan Dea Sahirah telah menikah pada 7 Juli 2024. Chand mengungkapkan istrinya hamil saat sedang umrah.
(mau/pus)