Nova Eliza Bikin Sedih Nafa Urbach
Sabtu, 17 Feb 2007 11:52 WIB
Jakarta - Sebersit kesedihan membayangi Nafa Urbach di hari pernikahannya. Kesedihan itu datangnya dari sahabat Nafa, bintang sinetron Nova Eliza. Ada apa?Di hari pernikahannya, Nafa mendapat SMS dari Nova. Dalam SMS-nya Nova berkata, kalau ia tidak akan datang ke pernikahan seleb yang sudah sejak lama menjadi temannya itu."Dia SMS saya, bilang, sori nggak bisa datang, gue ada syuting di Malaysia," ujar Nafa yang ditemui usai resepsi pernikahannya di Balai Sudirman, Jakarta, Jumat (17/2/2007) malam.Nafa kemudian terkejut bukan kepalang ketika ia melihat sosok Nova di antara tamu undangan resepsinya. Ternyata diketahui, kalau SMS tersebut sengaja dikirim untuk membuat sedih Nafa.Demi datang ke pernikahan Nafa, Nova yang sedang syuting film bersama Titi Kamal, terbang dari Malaysia secepatnya. Ia baru tiba di Jakarta pukul 17.00 WIB. Sayang, Titi yang juga bersahabat dengan Nafa, tak bisa ikut meninggalkan Negeri Jiran."Dia penginnya ikut. Titi juga sedih banget, nggak bisa datang," kata Nova yang bersama Titi dan Christian Sugiono syuting film produksi Malaysia, 'A Hundred Lies to Hide Marriage'.Mantan kekasih DJ Riri itu berharap, ia bisa segera menyusul Nafa ke pelaminan. Namun harapan tinggalah harapan, karena sampai saat ini kata Nova, ia belum juga menemukan pria yang pas untuk jadi pelabuhan terakhirnya. (eny/eny)











































