Penyanyi Irma Darmawangsa mengaku nggak malu saat mendapatkan pekerjaan nyanyi di acara nikahan. Ia menjelaskan apa saja akan dilakukan selagi pekerjaannya halal.
Seperti terlihat akhir pekan lalu saat Irma Darmawangsa menjadi penyanyi di nikahan putra ketiga pasangan Margoto dan Sri Jarwati, pendiri dan pemilik Queen Klinik Bedah Plastik yang berlokasi di Sunter, Jakarta Utara, Albert Rizal.
Albert Rizal menikah dengan Retno Wulandari akhir pekan kemarin di Gedung Auditorium BMKG Kemayoran, Jakarta Pusat. Selain Irma Darmawangsa, ada juga Ratna Listy yang turut hadir dalam acara resepsi pernikahan itu.
"Alhamdulillah semuanya juga bagus semuanya, nggak crowded. Apalagi ibu Ita dan bapak Margoto sangat baik sama kita, udah kayak keluarga," kata Irma Darmawangsa saat ditemui usai acara.
"Kami sudah nyiapin semuanya untuk kostum, persiapannya matang untuk datang ke acara ini, nggak asal-asalan. Kami menghargai yang ngundang kita sampai 12 jam loh dandannya," sambung Irma Darmawangsa lagi.
Margoto sendiri mengaku bersyukur karena selebritas tersebut bisa hadir ke acara nikahan anaknya itu.
"Sejumlah artis yang merupakan teman lama maupun baru, banyak yang hadir dan memberikan doa buat kedua mempelai. Kami atas nama keluarga mohon doanya dari seluruh keluarga besar," kata pemilik Queen Klinik itu.
Irma Darmawangsa setelah bernyanyi memberikan doa terbaik bagi pasangan yang baru saja menikah.
"Selamat menempuh hidup baru, bahagia selalu selamanya dan juga cepat dapat momongan. Momongan yang saleh yang saleha yang bisa menjadi penerus dan kebanggaan bagi kedua orang tuanya," tutup Irma.
Simak Video "Irma Darmawangsa dan Elly Sugigi Ikut Tampil di Citayam Fashion Week"
(wes/pus)