Lagi Naik Daun, Ummi Quary Ungkap Cara Jaga Konsistensi Berkarier

Lagi Naik Daun, Ummi Quary Ungkap Cara Jaga Konsistensi Berkarier

Febryantino Nur Pratama - detikHot
Kamis, 25 Apr 2024 10:00 WIB
Potret Cantik Ummi Quary
Lagi Naik Daun, Ummi Quary Ungkap Cara Jaga Konsistensi Berkarier. (Foto: Instagram: @ummi_quary)
Jakarta -

Karier komedian pendatang baru Ummi Quary terbilang tengah moncer di dunia entertainment. Ummy mengaku selalu me-maintaince kariernya agar konsisten.

Di sisi lain, ia selalu merasa takut kehilangan kepercayaan di dunia entertainment. Ia juga takut dunia entertainment tak memakai kemampuannya.

"Nah itu yang paling susah me-maintance sih, konsisten gitu. Dari aku naik sekarang dari kemarin tuh yang aku takutin cuma satu, aku bisa konsisten atau tidak, masih dipercaya atau tidak, itu yang sebenarnya aku takutin," kata Ummi Quary saat ditemui di Studio Pagi Pagi Ambyar Trans TV, pada Rabu (24/4/2024).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tak dipungkiri Ummi menyebut banyak pula artis pendatang baru kehilangan pamor. Sehingga dalam berkarier, ia selalu menjaga seperti membuat konten yang kreatif.

"Karena banyak kan yang viral, terkenal, habis itu hilang. Maintance-nya tuh kayak bikin konten baru, lebih kreatif di media sosial," ungkapnya.

ADVERTISEMENT

Tak hanya itu, dalam menjaga karier, Ummi menerapkan sikap yang baik terutama dengan rekan kerja. Ummi yakin etika melebihi skill.

"Attitude harus baik mau sama siapa pun, sama kru, sama senior, karena senior juga pada bilang skill nomor 2, nomor 1 attitude. Kalau skill lo bagus, nggak ada attitude-nya juga orang nggak ada yang mau ambil lo," pungkasnya.




(fbr/mau)

Hide Ads