Denny Cagur Siap Bantu Komeng Wujudkan Hari Komedi Indonesia

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikHot
Senin, 11 Mar 2024 16:00 WIB
Denny Cagur Siap Bantu Komeng Wujudkan Hari Komedi Indonesia. (Foto: Muhammad Ahsan Nurrijal)
Jakarta -

Presenter sekaligus pelawak Denny Cagur bersyukur setelah mendapatkan kabar bahwa dirinya lolos menjadi anggota DPR RI untuk mewakili Dapil Jabar II.

"Alhamdulillah saya dapat kursi keenam di Dapil saya, itu informasi yang saya dapat," kata Denny Cagur saat ditemui di Studio PO, Tendean, Jakarta Selatan, Senin (11/3/2024).

Kelolosannya menjadi wakil rakyat ini berbarengan dengan lolosnya sang sahabat, Alfiansyah Komeng, yang juga lolos sebagai DPD RI.

"Betul Komeng juga katanya lolos menjadi anggota DPD RI. Saya juga sudah dapat kabarnya," tutur Denny Cagur.

Sebelumnya, Komeng telah mengungkapkan bahwa dirinya akan membuat Hari Komedi di Indonesia jika sudah resmi duduk sebagai DPD RI.

Denny Cagur sendiri mengetahui tersebut dan akan ikut membantu Komeng merealisasikan hal itu setelah duduk sebagai anggota legislatif.

"Kebetulan saya dan Bang Komeng itu ada di dalam tubuh PaSKI (Persatuan Seniman Komedi Indonesia). Hari Komedi ini memang pembahasan yang akan kami dorong, jika memang saya dan Bang Komeng lolos menjadi anggota Dewan," ujar Denny Cagur.

"Bukan cuma Hari Komedi saja, tapi kami akan memperjuangkan juga nasib para komedian di Indonesia," sambungnya.

Denny Cagur sendiri belum dapat memberi penjelasan secara detail mengenai wacana tersebut karena mereka masih menanti keputusan dan penetapan dari KPU.

"Ya kami masih menunggu putusan dan penetapan KPU RI. Jadi lihat nanti salah, kalau bisa saya akan bantu Bang Komeng," pungkasnya.



Simak Video "Video: Denny Cagur Beberkan Kondisi Terkini Wendy Cagur: Semakin Membaik"

(ahs/mau)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork