Ari Wibowo Tak Dicemburui Istri
Rabu, 22 Nov 2006 14:02 WIB

Jakarta - Setelah bergonta-ganti pacar, Ari Wibowo akhirnya melabuhkan hatinya pada seorang wanita bernama Inge Anugerah pada Juli lalu. Pernikahan yang berlangsung sakral tersebut dilaksanakan di Hotel Four Seasons, Kuningan, Jakarta.Enam bulan setelah menikah, Ari-Inge masih saja terlihat seperti pengantin baru. Keduanya selalu tampak mesra dan tak mau terpisahkan. Contohnya, saat mereka ditemui di premiere film 'KM 14', Planet Hollywood, Jakarta, Selasa (21/11/2006) malam lalu.Inge yang saat wawancara dimulai, sebenarnya sedikit enggan bergabung bersama Ari. Namun dengan mesra, aktor ganteng itu meminta pada sang istri untuk menemaninya. Kenapa Inge tak mau? "Ari lebih terbiasa, jadi saya pikir Ari aja," jawab Inge seraya tersenyum malu.Sadar istrinya sedikit kikuk, Ari berusaha membuat sang istri nyaman. Misalnya saja, ketika wartawan menanyakan apakah Inge tidak pernah cemburu dengan penggemar-penggemar wanita Ari. Sebelum dijawab istri tercinta, adik kandung Ira Wibowo itu terlebih dahulu memberikan pernyatannya."Kamu nggak cemburuan. Dari dulu, PD (percaya diri) aja," kata Ari. "Dia bisa bikin aku percaya, jadi nggak cemburu," lanjut Inge yang datang dengan busana berwarna senada dengan Ari yaitu putih.Kesibukan Ari dengan pekerjaannya sebagai bintang sinetron yang waktu syutingnya tak tentu ternyata juga tak menjadi masalah untuk Inge. "Dia memang sudah ada komitmen jam tertentu sudah di rumah," pungkas wanita yang menyelesaikan kuliah pasca sarjananya di Australia itu. (eny/dit)