Caren Delano Mau Temui Sopirnya yang Ditangkap Diduga Bawa Kabur Mobil

Pingkan Anggraini - detikHot
Rabu, 04 Okt 2023 11:55 WIB
Caren Delano (Foto: Dok. Instagram @carendelano)
Jakarta -

Sandy Arifin selaku kuasa hukum Caren Delano mengaku akan menyambangi Polsek Setiabudi bersama kliennya untuk mengusut lebih lanjut kasus kehilangan mobil.

Diketahui, mobil milik fashion stylist Caren Delano diduga dibawa kabur oleh sopirnya, FE.

Kini FE telah diamankan Polsek Setiabudi usai dibekuk di daerah Bandung, Jawa Barat saat sedang makan di food courts.

"Iya benar, nanti ke sana (Polsek Setiabudi)" ujar Sandy Arifin pada detikcom, Rabu (4/10/2023).

Lebih lanjut, Kapolsek Setiabudi Kompol Arif Purnama Oktora juga membenarkan kabar rencana kedatangan Caren Delano bersama Sandy Arifin.

"Iya benar akan datang tetapi belum ada info jam berapa (datang)," jelas Arif Purnama Oktora pada detikcom.

Sementara itu, Caren Delano juga menjelaskan akan datang untuk melihat tampak sopirnya itu.

"Tunggu kehadiran saya siang ini karena saya penasaran sama Bapak," kata Caren Delano di studio Pagi Pagi Ambyar, Jakarta Selatan.

Muncul kekhawatiran di benak Caren Delano. Caren khawatir si sopir tergabung dalam sindikat profesional.

"Ditakutkan diduga sindikat profesional. Harus hati-hati untuk menerima sopir. Saya terima kasih Kompol Arif, Polsek Setiabudi, Bang Sandy lawyer saya," pesan Caren Delano.



Simak Video "Sikap Caren Delano Seusai Sopir yang Bawa Kabur Mobilnya Ditangkap Polisi"

(pig/dar)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork