Babe Cabita mengidap anemia aplastik. Babe Cabita saat ini tengah dalam masa pemulihan usai dirawat pada Juni 2023.
Sang komika mengatakan penyakit yang diidapnya termasuk langka. Dia baru mengetahui mengidap anemia aplastik setelah dilakukan pemeriksaan pada sumsum tulang belakangnya.
"Di situ diketahui penyakitnya bukan DBD, tapi anemia aplastik, penyakit cukup langkalah. Baru ketahuan ya autoimunlah. Kalau imun itu kan idealnya menyerang penyakit di tubuh. Kalau aku imunnya menyerang tulang sumsum aku," kata Babe Cabita ditemui di kawasan Transmedia, Jakarta Selatan, kemarin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Sumsum kan fungsinya untuk memproduksi sel-sel darah. Karena sumsumnya diserang dia rusaklah, jadi nggak bisa produksi darah," sambungnya.
Babe Cabita mendapat rekomendasi untuk melakukan pengobatan ke Malaysia atau Singapura. Di sana Babe Cabita akan diobservasi dan dilakukan transplantasi sumsum tulang belakang.
"Kalau mau sembuh total alternatifnya harus ke Malaysia atau Singapura untuk transplantasi tulang sumsum belakang," ucapnya.
Ditemani Fati, sang istri, Babe Cabita mengakui ada rencana untuk pergi ke negara tersebut. Namun untuk saat ini Babe Cabita masih mengonsumsi obat dari dokter yang menanganinya di Jakarta.
"Mau cek cocok apa nggak. Sekarang cukup dari obat hematologinya, darahnya dicek setiap 3 bulan sekali," kata Fati, istri Babe Cabita.
Babe Cabita menjelaskan apabila kondisi kesehatannya terus membaik konsumsi obatnya bisa dikurangi. Masih ada kemungkinan dirinya untuk lepas dari obat.
"Kata dokternya ini lagi terapi bilangnya. Kalau bagus dikurangi 3 bulan sekali, kalau bagus sehari 2 kali, masih bagus dikurangi lagi," jelas Babe Cabita.
(pus/dar)