Jihan Sherlyna atau akrab disapa Jihan LIDA menjadi sorotan sejak kemunculannya di panggung ajang pencarian bakat menyanyi. Sebab di situ, ia bernyanyi sambil membawa ular.
Cewek kelahiran 2007 itu sampai di babak 16 besar dalam ajang tersebut. Setelah setahun lebih lulus dari kompetisi menyanyi, kariernya makin moncer.
"Sekarang sibuknya masih syuting untuk layar lebar, karena mau tayang, sama sibuk syuting sana-sini," ujarnya seusai mengisi FYP Trans 7 di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (29/8/2023).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jihan mengaku senang sudah bisa main film dan sinetron. Ia tak menyangka bisa berakting, padahal bakatnya dari menyanyi.
"Baru setahun ke film, sinetron. Habis dari LIDA langsung terjun. Nyanyi sih (bakatnya), tapi habis itu diterjunin sama manajemen ke akting," tuturnya.
Cewek berdarah Pakistan itu lalu bicara soal aksi panggungnya yang kerap bawa ular. Ia mengaku memang ingin tampil beda.
"Nggak takut, karena dari awal sudah suka sama ular, binatang, jadi aman. Bawa juga waktu di LIDA. Dimainkan, nggak didiemin," katanya.
Jihan mengaku punya ular sebanyak enam di rumah. Biasanya binatang itu dirawat oleh ibundanya.
"Dipelihara iya. Ular sanca, ular albino, ada enam. Ngerawatnya mama sih bukan aku. Dikasih makan ayam. Biasanya sanca, albino itu sudah nggak ada bisa, sudah dikeluarin gitu. Aku aman-aman saja sih," pungkasnya.
(mau/dar)