Ammar Zoni Tampak Kurusan Usai Bermasalah Karena Narkoba

Ammar Zoni Tampak Kurusan Usai Bermasalah Karena Narkoba

Febryantino Nur Pratama - detikHot
Selasa, 22 Agu 2023 16:56 WIB
ammar zoni
Ammar Zoni Tampak Kurus Usai Bermasalah Karena Narkoba. (Foto: febryantino nur pratama)
Jakarta -

Sidang kasus narkoba Ammar Zoni akhirnya digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Dalam sidang itu, Ammar didampingi oleh ayahnya, Suhendri Zoni, dan adiknya, Aditya Zoni.

Ammar juga terlihat tampil berbeda yakni badannya lebih kurus. Meski begitu, ia tetap terlihat lebih gahar dengan brewok di wajah.

Dalam ruang sidang, Ammar terlihat berbicara dengan ayahnya. Ia juga sempat diborgol dan melepas borgol saat hendak duduk di bangku pesakitan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Di bangku pesakitan, Ammar juga terlihat tak sendiri. Ia bersama dua orang terdakwa lain yakni sang sopir yang ikut dalam penangkapan dalam kasus narkoba.

Pada sidang itu, saksi dari kepolisian yang menangani kasus tersebut turut dihadirkan. Tiga orang anggota kepolisian itu memberikan kesaksian terkait penangkapan Ammar Zoni atas penggunaan sabu yang turut melibatkan sopir Ammar.

ADVERTISEMENT

Jaksa Penuntut Umum juga terlihat mengeluarkan bukti-bukti dalam penangkapan Ammar cs tersebut. Bukti tersebut ada klip Sabu, handphone yang digunakan untuk transaksi pembelian sabu, dan lain-lainnya.

Sebelum masuk ruang sidang, Ammar sempat menjadi bulan-bulanan awak media karena dicecar berbagai pertanyaan seperti tanggapan dan komunikasi dengan istrinya, Irish Bella, apakah sudah kapok, dan lain sebagainya. Sehingga Ammar mendapat pengawalan dari petugas pengadilan dan polisi.

Namun, saat hendak menjalani sidang, Ammar meminta didoakan.

"Doain saja, doain saja," kata Ammar Zoni di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa (22/8/2023).

Ammar juga menyampaikan anak, istri, dan keluarga senantiasa mendoakan dirinya. Ia juga berharap sidang ini cepat selesai.

"Mereka semua baik-baik saja, mereka semua juga mendoakan saya baik-baik saja semuanya, semoga persidangan ini segera selesai," kata Ammar Zoni.

Simak Video 'Jelang Sidang Perdana, Ammar Zoni: Keluarga Mendoakan Saya':

[Gambas:Video 20detik]



(fbr/mau)

Hide Ads