Ibunda Ajak Keluarga Nobar Penampilan Cakra Khan di AGT

Muhammad Ahsan Nurrijal - detikHot
Selasa, 08 Agu 2023 07:00 WIB
Cakra Khan Foto: Muhammad Ahsan Nurrijal
Jakarta -

Penampilan Cakra Khan di panggung audisi America's Got Talent berhasil memukau para juri. Aksinya membuat Cakra Khan dapat lolos ke tahap selanjutnya.

Cakra Khan menceritakan, saat episode dirinya tampil akan tayang, ibundanya mengajak keluarga untuk menonton bersama penampilan putranya.

"Kalau saya memang dikasih tahunya tiga hari sebelum tayang, jadi saya ngabarin ini saya, dan ibu saya ngumpulin keluarga buat nonton bareng di rumah," cerita Cakra Khan saat ditemui di Studio Trans 7, Tendean, Jakarta Selatan.

Pada saat menonton streaming, terjadi gangguan yang membuat pengalaman nonton bersama itu kurang menyenangkan. Akhirnya, mereka memilih menunggu penampilan Cakra Khan melalui YouTube dan menjadwalkan ulang untuk nonton bareng.

"Meskipun sudah streaming karena mereka ada layanan sendiri, tapi entah gangguan sinyal atau apa ya, akhirnya kita nunggu keluar di YouTube," tutur Cakra Khan.

Setelah melihat penampilannya di panggung America's Got Talent di YouTube, sang ibunda langsung menelponnya dan mengungkapkan kebahagiaan tersebut.

"Ibu ngabarin nangis, ucap syukur Alhamdulillah," beber Cakra Khan.

Kini Cakra Khan tengah menunggu panggilan untuk tampil di babak selanjutnya. Sembari menunggu, ia berlatih membawakan lagu-lagu selanjutnya.

"Tunggu callingan lagi karena memang yang empat 'Yes' ini kan banyak jadi tetep mereka seleksi lagi," ujar Cakra Khan.

"Kalau saya, ya siap-siap aja meskipun dicalling atau nggak dicalling, ya siap-siap aja, siapin lagu, syukur kalau saya dicalling ke sana lagi, semuanya udah ready. Jadi nggak mendadak," tukasnya.



Simak Video "Cakra Khan Minta Maaf Gagal Lanjut di 'America's Got Talent' 2023"

(ahs/tia)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork